Resep dan Cara Praktis Membuat Sayur Rebung Bumbu Iris Gurih dan Lezat
Sayur rebung bumbu iris - Sayur ini merupakan
masakan tradisional masyarakat indonesia dan sudah sangat terkenal di seluruh
penjuru negeri, cita rasa yang lezat dan nikmat sehingga sehingga sangat cocok
untuk disajikan menu hidangan dalam keluarga. Resep dan cara membuat sayur rebung bumbu iris akan kami bagikan pada kesempatan ini sehingga bisa Anda bisa membuat sendiri sayur ini.
Masyarakat di Jawa umumnya lebih menyukai masakan yang berkuah santan dari
pada yang kering, tidak hanya masyarakat jawa sayur ini juga digemari oleh
sebagian masyarakat indonesia sehingga membuat masakan rebung ini begitu
terkenal di bumi nusantara kita. Bambu yang masih muda atau bisa disebut juga
dengan rebung banyak juga tersedia di pasar sayur, bahkan kadang banyak juga
orang mempunyai pohonnya sendiri.
Sayur Rebung Bumbu Iris |
Harga rebung juga sangat terjangkau sehingga
bisa menjadi pilihan untuk disajikan menu hidangan keluarga. Bambu yang masih
muda atau rebung yang dimasak dengan resep khas menghasilkan masakan yang enak
dan lezat. Selain itu membuat sayur ini tidak perlu repot repot karena di pasar
banyak yang menjual rebung yang sudah direbus jadi tidak perlu repot lagi untuk
mengupas rebung dan merebusnya.
Pada kesempatan ini kami akan berbagi resep rebung dan cara pembuatanya
sehingga bisa diikuti oleh anda yang ingin belajar memasak sayur rebung. Resep yang
akan kami bagikan ini menggunakan kuah santan sehingga akan terasa segar dan
nikmat. Bahan utama yang digunakan untuk membuat sayur ini adalah rebung yang
bisa ditambahkan kacang palokyo dan tahu setengah matang.
Untuk bumbu yang digunakan
adalah bumbu yang biasa kita gunakan memasak sehari hari seperti bawang merah,
bawang putih , cabe, gula pasir, dan lain lain. Karena sayur rebung ini dibuat
berkuah maka diperlukan juga santan kelapa. Untuk lebih lengkapnya mari kita simak resep sayur rebung bumbu iris di bawah ini.
Bahan Bahan Sayur Rebung
Berikut ini adalah bahan utama yang digunakan untuk membuat sayur rebung
- 250 rebung
- 100 gram kacang palokyo
- 1000 ml santan kelapa
- minyak goreng secukupnya
Bumbu Iris Sayur Rebung
Berikut ini adalah bumbu iris untuk membuat sayur rebung gurih dan lezat
- 6 Siung bawang merah (iris)
- 4 Siung bawang putih (iris)
- 6 Buah cabe merah (iris)
- 3 Buah cabe rawit (iris)
- 2 Cm gula merah
- 2 Cm lengkuas (memarkan)
Bumbu Pelengkap Rebung
- 2 lembar daun salam
- 2 sendok teh gula pasir
- garam secukupnya
- penyedap secukupnya
Cara Memasak Rebung Bumbu Iris Lezat dan Gurih
Setelah bahan dan bumbu bumbu siap maka bisa dilanjutkan dengan memulai
memasak sayur rebung. Berikut adalah cara untuk memasak sayur rebung bumbu iris yang harus Anda ikuti :
- Pertama tama silahkan panaskan minyak goreng kurang lebih 3 sendok makan minyak goreng. Kemudian masukkan bumbu yang sudah diiris, lengkuas yang sudah dimemarkan, daun salam. Tumis semua bumbu hingga mengeluarkan bau harum.
- Selanjutnya masukkan rebung dan kacang palokyo aduk aduk sampai tercampur rata.
- Selanjutnya masukkan santan kelapa dan aduk aduk tunggu sampai mendidih dengan menggunakan api kecil.
- Tambahkan gula pasir, garam secukupnya, penyedap rasa sesuai selera. Aduk aduk sampai rata dan tunggu sampai sampai matang.
- Setelah matang kemudian angkat dan sayur rebung siap disajikan.
Sayur bambu muda atau rebung ini terasa nikmat ketika disantap dengan nasi
hangat atau lontong. Agar lebih nikmat sediakan sambal bawang atau sambal terasi
jika anda yang menyukai pedas. Untuk lauk tambahan yang cocok dengan sayur
rebung ini adalah tahu dan tempe goreng maka dengan demikian hidangan lebih
lengkap untuk disajikan
Sebagai informasi ternyata rebung memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh kita diantara manfaat mengkonsumsi sayur rebung untuk tubuh kita adalah sebagai berikut :
- Mengurangi kolesterol
- Mencegah penyakit jantung
- Membantu menurunkan berat badan
- Melawan kanker
- Mengurangi peradangan
- Meringankan sembelit
- Meningkatkan sistem kekebalan tubuh
- Meringankan penyakit pernapasan
- Meningkatkan kesehatan pencernaan
- Mengurangi peradangan pada infeksi saluran kemih
Demikianlah cara memasak sayur rebung bumbu iris yang dapat kami bagikan pada kesempatan ini, kami berharap artikel ini dapat menjadi panduan bagi Anda yang ingin belajar memasak sayur rebung bumbu iris sendiri di rumah.
Selain informasi mengenai cara membuat sayur rebung Anda juga bisa menyimak resep sayur nangka muda khas jawa timur untuk menambah referensi masakan khas jawa Anda. Terima kasih.
0 Response to "Resep dan Cara Praktis Membuat Sayur Rebung Bumbu Iris Gurih dan Lezat"
Post a Comment